Fatmawati Rusdi Siap Kembalikan Kejayaan Rempah Sulsel

Fatmawati Rusdi Siap Kembalikan Kejayaan Rempah Sulsel

Makassar, BBI.CO.ID — Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menerima kunjungan Pengurus Wilayah Dewan Rempah Kejayaan Indonesia (DRKI) Sulawesi Selatan.

Dalam pertemuan tersebut, Fatmawati Rusdi menyampaikan apresiasi atas terbentuknya kepengurusan Dewan Rempah Sulawesi Selatan sebagai langkah strategis menghidupkan kembali kejayaan rempah di daerah ini.

“Indonesia pernah berjaya karena rempah-rempahnya, dan Sulawesi Selatan memiliki potensi yang luar biasa. Mulai dari lada, kayu manis, cengkeh, nilam, dan berbagai komoditas rempah lainnya. Kita tidak boleh melupakan komoditas ini. Justru inilah yang harus kita kembalikan kejayaannya,” ujar Fatmawati Rusdi.

Ia juga menyatakan kesiapannya untuk hadir pada acara pelantikan Pengurus Wilayah Dewan Rempah Kejayaan Indonesia Sulawesi Selatan yang dijadwalkan berlangsung pada Kamis, 5 Februari 2026.

Di tempat yang sama, Dr. Hj. Andi Nurhidayati Zainuddin, M.Si, selaku Ketua Wilayah Dewan Rempah Kejayaan Indonesia Sulawesi Selatan, menegaskan bahwa setelah kepengurusan terbentuk dan dilantik, pihaknya akan langsung bergerak cepat memperkuat ekosistem rempah di Sulawesi Selatan.

“Dengan terbentuknya dan dilantiknya pengurus wilayah Dewan Rempah, kami akan langsung *gasspol* menguatkan potensi rempah Sulsel. Kami akan hadir, mendampingi, dan berjuang bersama para petani untuk mengembalikan kejayaan rempah Sulawesi Selatan,” tegas Nurhidayati.

Ia menambahkan bahwa rempah tidak boleh dipandang sebelah mata. Menurutnya, rempah-rempah pernah menjadi komoditas unggulan yang mengangkat nama Indonesia di mata dunia dan harus diselaraskan dengan komoditas strategis lainnya.

“Kita harus menyelaraskan pengembangan rempah dengan komoditas lain seperti beras, jagung, dan pangan strategis lainnya. Sulawesi Selatan bukan hanya ladang pangan, tetapi juga ladang rempah,” tambahnya.

Sementara itu, Arif Ardiansyah, selaku Sekretaris Wilayah Dewan Rempah Kejayaan Indonesia Sulawesi Selatan, menyampaikan bahwa pelantikan pengurus pada 5 Februari 2026 mendatang akan dirangkaikan dengan agenda nasional.

“Insya Allah, pada tanggal 5 Februari nanti, selain pelantikan pengurus wilayah, juga akan dilaksanakan Seminar Nasional Kejayaan Rempah serta Pameran Rempah sebagai bentuk komitmen mendorong kebangkitan rempah Indonesia, khususnya dari Sulawesi Selatan,” pungkas Arif.(bur)